Selasa, 31 Mei 2011

IKHTIAR PENYEMBUHAN THALASEMIA

Anak saya ALYHAD RIFQI AL HABIB umur 4 Tahun, pada bulan januari kemarin tiba-tiba sakit diare, badan pucat, lemas dan gak mau makan, selama lima hari di Rumah Sakit, kata Dokter HB darah anak saya turun hingga mencapai 5 dan harus transfusi darah, untuk diagonosis lengkapnya Dokter menyuruh memeriksakan darahnya ke laboratorium, dengan hasil lab.nya dokter memvonis anak saya terkena Thalasemia Mayor, betapa shocknya saya dan istri, anak yang saya idamkan sebagai generasi penerus keluarga terkena Thalasemia Mayor dan sampai saat ini dari segi medis belum ada obatnya dan obatnya hanya transfusi darah, harganyapun mahal, sementara sering transfusi darah efeknya menyebabkan penumpukan zat besi sehingga bisa menyerang ke jantung, ginjal, dan limpa.

Saya mencoba untuk kuat menerima kenyataan dan tidak menyerah menerima kenyataan, dari berbekal nasehat orang tua dan teman-teman banyak memberi dukungan. Saya mulai optimis “Alloh SWT menciptakan penyakit pasti ada Obatnya”, dan “Alloh SWT kasih ujian kepada hambanya pasti hambanya tersebut di sayangiNya”dan “Alloh SWT kasih ujian pasti disesuaikan dengan kemampuan hambaNya”. Oleh karena itu saya mulai semangat berikhtiar secara optimal demi kesembuhan anak saya .

Berbekal kepasrahan dan keikhlasan, saya dan Istri mulai meningkatkan Ibadah kepada Alloh SWT dengan tidak berhenti berdoa untuk kesembuhan anak saya. Seorang teman menyarankan untuk memberikan terapi dengan minum SUSU KAMBING ETAWA SEGAR, Alhamdulillah Susu kambing Etawa mudah untuk didapatkan, sejak saat itu Anak Saya mulai sering minum Susu Kambing Etawa meskipun meminumnya hanya pada malam hari ketika tertidur. Perkembangannya mulai membaik tidak lemas, doyan makan, cahaya dalam tubuhnya mulai memerah tidak pucat.

Atas informasi teman yang sama-sama anaknya penderita Thalasemia Mayor Buah Naga Merah dan Buah Jambu Merah bagus karena kandungannya banyak mengandung Vitamin C dan Antioksidan bisa memperlambat untuk Transfusi Darah. Saya dan Istri mulai tertarik juga dengan memberikan ke anak Saya. Karena anak saya tidak suka langsung memakannya maka saya pun mencoba dengan memblender hasilnya berupa jus dan ini diminum pada waktu malam hari karena pada malam hari katanya merupakan proses pembentukan sel darah merah.

Dengan pengobatan tersebut kita harus juga tidak lupa berdoa setelah Sholat Lima Waktu, baca Al quran, rajin Sholat Sunnat Tahajud, dan Sholat Sunnat lainnya yang sesuai dengan syariat yang telah ditetapkan. Jangan mudah terlena dan lelah sesering mungkin berdoa, apabila pikiran kita ingat kepada anak maka berdoalah demi kesembuhannya. Dan jangan lupa kita harus berbuat baik kepada keluarga, masyarakat, sering menolong orang lain dengan Ikhlas dan berakhlak mulia, InsyaAlloh.. Alloh SWT meng ijabahi doa kita dan kesembuhan total akan kita dapatkan.Alhamdulillah sudah enam bulan ini anak saya belum transfusi darah dan bisa segera mendapatkan kesembuhan.

Jangan sekali-kali penderita Thalasemia Mayor di bawa ke Dukun karena ini akan membawa hal-hal yang tidak baik bahkan merugikan kepada penderita dan keluarganya. Dan ingat Dosa yang paling berat adalah kita menyekutukan Alloh SWT.

Semoga Pemerintah peduli kepada anak penderita Thalassemia bukan peduli pada penderita HIV/AIDS dan JANTUNG saja, karena anak sehat merupakan aset generasi penerus Bangsa dan kelak bisa mengharumkan nama Bangsa. semoga kesembuhan total para penderita Thalassemia mayor segera didapatkan.

4 komentar:

  1. Pemerintah sudah peduli dengan adanya
    JAMPELTAS (jaminan Pelayan Thalasemia).
    Mungkin ibu bisa Ke YTI (yayasan thalasemia Indonesia)bila di kota ibu sudah ada atau ke Jakarta (RSCM)

    BalasHapus
  2. Kakak saya dulu juga tr kena penyakit ini sudah 2 tahun brobat ke rumah sakit dan tradisional tapi allah belum beri ke sembuhan...tapi doa kakak saya tr jawab dan dia bisa sembuh melalui obat yg di kirim oleh dokter yusuf selama 3 bulan rutin...sekarang dia sudah sehat wal afiat...allah swt mrnurun kan penyakit pasti ada obat nya...buat sahabat yg belum sembuh saya akan memberikan no hp beliau...0853-6167-5232 harapan saya semoga sahabat bisa pulih sedia kala amin yaa allah amin ya rabbal alamin...

    BalasHapus
  3. Apakah pemberian buah naga dan jambu biji aman untuk anak thalasemia? Karena yg saya tau dr dokter tidak menyarankan anak terlalu d beri vitamin C berlebih. Namun saya blm bertanya ke dokter lagi, apa buah naga itu aman atau tidak.
    Jika saran di atas memang benar aman, saya akan menerapkannya juga ke anak saya. Agar jarak transfusi nya tdk dekat. Mhn informasinya

    BalasHapus
  4. Apakah pemberian buah naga dan jambu biji aman untuk anak thalasemia? Karena yg saya tau dr dokter tidak menyarankan anak terlalu d beri vitamin C berlebih. Namun saya blm bertanya ke dokter lagi, apa buah naga itu aman atau tidak.
    Jika saran di atas memang benar aman, saya akan menerapkannya juga ke anak saya. Agar jarak transfusi nya tdk dekat. Mhn informasinya

    BalasHapus